Dimana Berada, Disitu Berkarya

1387161963559265037Dimanapun berada hakikatnya adalah lembaran kertas yang bisa kita tulis dengan tinta emas ataupun hanya Tinta Standart. Lebih dari itu kita dituntut terus maju mengikuti perkembangan jaman. Jaman yang kian maju tentu harus dibarengi dengan ilmu.

Ilmu yang bisa mengatur perilaku kita. Yang bisa menyaring setiap informasi yang ada kemudian mengolah dan memberikan respon sesuai nurani hati.

Tanpa mengenal tempat, waktu, siapa, pekerjaan apa, situasi apa. Disitu bisa kita buat ukiran indah. Ukiran yang selalu bisa dikenang sepanjang masa. Jikalou matipun menjemput bisa diikuti jejaknya. Bisa dijadikan pelajaran bagi generasi belakangan. 

Tersebab dengan prinsip ini gak ada alasan nganggur. Yang petani bisa berkarya dengan garapannya. Guru bisa selalu mengajarkan yang bermanfaat untuk anak didiknya. Sebagai siswa pun juga tempat berkarya dengan terus mengembangkan segala potensi yang ada.

Mulai hal-hal kecil bisa kita lakukan dengan cermat. Hingga mendetail pun yang nanti hasilnya sangat berbeda jika itu dilakukan dengan biasa-biasa saja. Bahkan yang terkadang yang jarang diperhatikan pun. Karena setiap titik, setiap langkah sangat menentukan proses selanjutnya.

Maka segala tanggung jawab wajib diemban dengan penuh cinta. Berkarya untuk Bangsa, Bekerja dengan penuh cinta.
(red-@Handocoe_HanCel)

Subscribe to receive free email updates: